Rabu 02 Nov 2011 07:37 WIB

Boaz Akhirnya Bisa Datang Tepat Waktu

Rep: Abdullah Sammy/ Red: Didi Purwadi
Boaz Salossa dan Ricardo Salampessy
Boaz Salossa dan Ricardo Salampessy

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA - Boaz Solossa, striker andalan timnas Indonesia, selama ini dikenal sebagai sosok yang kerap mangkir dari panggilan timnas. Jikapun memenuhi panggilan timnas, striker Persipura Jayapura ini biasanya datang terlambat.

Tapi, Boaz kini akhirnya bisa datang gabung timnas tepat waktu di pemusatan latihan di Solo. Dia datang bersama bek Ricardo Salampessy.

Kehadiran tepat waktu kedua pemain ini tidak terlepas dari agenda Persipua Jayapura yang sebelumnya menjalani turnamen di Solo. Mutiara Hitam, julukan Persipura Jayapura, baru saja menjuarai turnamen SCTV Cup dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-88 Persis Solo. Mereka keluar sebagai juara setelah berhasil menahan imbang Pelita Jaya dengan skor 3-3 di Stadion Manahan, Solo, Ahad (30/10) malam.

Manajer Timnas Senior Indonesia, Ferry Kodrat, seperti dikutip Antara mengatakan bahwa Boaz kembali dipanggil masuk timnas karena dia hingga saat ini pemain terbaik di Indonesia. Pihak manajemen sudah melakukan pendekatan terkait kedisiplinan pemain.

"Sementara, Ricardo Salampessy absen karena menjalani proses 'recovery' (pemulihan) setelah mengikuti turnamen di Solo," ucapnya.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement