Selasa 31 Jan 2012 10:52 WIB

Lapangan Buruk, Timnas U-23 Boyongan ke Sentul

Rep: Muhammad Iqbal/ Red: Hafidz Muftisany
Timnas U23 Indonesia.
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Timnas U23 Indonesia.

REPUBLIKA.CO.ID, CIBUBUR -- Pelatih tim nasional U-23 Aji Santoso memutuskan untuk memindahkan lokasi seleksi pemain yang akan membela Indonesia dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2014 zona Asia kontra Bahrain 29 Februari mendatang.  Hal tersebut disebabkan lokasi saat ini yakni lapangan sepakbola Taman Wisata Wiladatika, Cibubur tidak representatif.  "Sore ini kami akan memindahkan lokasi seleksi ke Sentul," ujarnya kepada Republika, Selasa (31/1).

Aji menambahkan, alasan pemindahan lokasi ini semata-mata karena dirinya menginginkan proses seleksi bisa berjalan dengan baik.  "Lapangan yang ada di sana memiliki kualitas yang lebih baik," lanjutnya merujuk kepada lapangan sepakbola di Komplek Padepokan Bola Voli, Sentul, Jawa Barat.

Sementara itu,  pemain yang mengikuti seleksi juga mengeluhkan lapangan yang buruk. Iqbal Ades asal Persikabo mengakui rendahnya kualitas lapangan.  "Kualitas lapangan di sini memang kurang baik," ujarnya.  Sementara pemain Persitara yaitu Imam menuturkan hal yang sama.

Dengan demikian, lokasi seleksi timnas U-23 akan berbagi lokasi dengan timnas U-21 yang sedang menjalani  pemusatan latihan di Sentul.  Saat dikonfirmasi, adakah rencana untuk berlatih tanding dengan timnas U-21, Aji menampiknya.  Menurutnya, para pemain ini sedang menjalani seleksi sehingga kemungkinan untuk itu tidak ada.  "Tidak ada rencana terkait hal itu," tutur mantan pemain timnas Indonesia ini.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 PSM Makassar PSM Makassar 11 4 6 1 14 7 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement