Jumat 10 Feb 2012 19:36 WIB

Laga Timnas U-21 Lawan Hyundai Mipo Sepi Penonton

Timnas U-21 setelah beruji coba di Bogor
Foto: Antara
Timnas U-21 setelah beruji coba di Bogor

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Pertandingan persahabatan antara Timnas U-21 melawan klub asal Korea, Hyundai Mipo Dockyard FC di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, Jumat (10/2) malam, sepi penonton. Hal itu terbukti dari pemandangan kursi stadion yang kosong.

Kondisi ini jauh berbeda dengan pertandingan-pertandingan internasional sebelumnya termasuk saat SEA Games 2011 lalu. Stadion yang mempunyai kapasitas lebih dari 80 ribu tempat duduk ini penuh dengan penonton.

Pantauan didalam stadion, kursi yang sedikit terisi dengan penonton hanyalah di kursi kategori VIP Barat dan VIP Timur. Jumlah penontonnyapun tidak siknifikan atau hanya dalam hitungan ratusan saja.

Dengan minimnya jumlah penonton, dukungan sorak sorai yang selama ini mengiringi setiap Timnas Garuda Muda bermain nyaris tidak ada. Meski demikian, pertandingan tetap berjalan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.

Berikut susunan pemain:

-Timnas U-21 : Muhammad Ridwan (pg), Achmad Fairs Ardiansyah, Samsul Arifin, Syaiful Indra Cahya, Nova, Nurmufid Fastabiqul, Yosua Padabol, M. Andik Vermansyah (k), Fadly, Kurniawan dan Miko Ardiyanyo.

-Hyundai Mipo Dockyard FC : Choi Moo Lim (pg), Lee Kyung Sik, Jeon Won Geun, Choi Byung Do, Cho Seong Won, Lee Jae Min, Ki Hyun Seo, Jung Seon Ho, Lee Yong Joon, Song Won Jae dan Lee Jin Woo (k).

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement