Sabtu 18 Feb 2012 07:05 WIB

Arsenal Kalah Telak, Wenger Sangat Terpukul

Rep: Muhammad Iqbal / Red: Endah Hapsari
Arsene Wenger
Foto: AP/Tom Hevezi
Arsene Wenger

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pelatih Arsenal Arsene Wenger mengakui bahwa dirinya belum bisa melupakan kekalahan 0-4 atas AC Milan dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2011/2012, Kamis (16/2) lalu.  Akan tetapi, Wenger menyebut bahwa saat ini penting baginya untuk tidak lagi memikirkan kekalahan tersebut.

"Terdapat 100 alasan mengapa kami bermain buruk saat itu.  Kami kalah terhadap lawan yang lebih baik.  Namun saat ini, fokus kami adalah pertandingan selanjutnya," ujarnya seperti dilansir laman resmi klub.  

Wenger menambahkan, esensi dari sebuah kompetisi adalah selalu mencoba untuk bangkit dari setiap kekalahan.  Oleh karena itu, dirinya berharap anak asuhnya segera merespon kekalahan tersebut dengan cara yang apik. 

"Jika kita menyukai sebuah kompetisi, maka kita akan selalu bersiap untuk tantangan selanjutnya.  Itulah inti dari sebuah kompetisi," imbuhnya.  

Pada Sabtu (18/2) ini, Arsenal akan menghadapi Sunderland dalam babak kelima Piala FA 2011/2012 di Stadium of Light.  The Gunners tentu berharap bisa memetik kemenangan dan memastikan langkah mereka terus berlanjut.  Mengingat hanya Piala FA merupakan harapan terbesar skuat Meriam London tersebut untuk meraih gelar di musim ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement