Senin 27 Feb 2012 07:27 WIB

Ibra Diyakini Bertahan di Milan

Rep: Muhammad Iqbal/ Red: Ramdhan Muhaimin
Pemain AC Milan, Zlatan Ibrahimovic.
Foto: AP
Pemain AC Milan, Zlatan Ibrahimovic.

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN - Mino Raiola, agen dari penyerang AC Milan Zlatan Ibrahimovic yakin kliennya akan bertahan di San Siro.  Penegasan tersebut diutarakannya menanggapi isu yang menyebut bahwa Ibrahimovic akan hengkang pada akhir musim ini.  

"Ibra memiliki sisa kontrak untuk jangka waktu dua tahun ke depan.  Saya yakin 99,9 persen ia akan bertahan di sini," ujarnya seperti dilansir soccerway, Senin (27/2).

Sebelumnya, Raiola menyebut bahwa kliennya diminati oleh salah satu raksasa La Liga yakni Real Madrid.  Dengan adanya pernyataan ini, maka wacana terkait kembalinya Ibra ke La Liga menjadi surut.

Raiola pun mengkritik keputusan komite disiplin Lega Calcio yang menolak banding dari Ibra.  Sebagai informasi, Ibra dihukum tidak boleh membela Milan dalam tiga laga di Serie A akibat menampar defender Napoli Salvatore Aronica beberapa waktu lalu.  Akibatnya, penyerang asal Swedia ini gagal memperkuat I Rossoneri saat menghadapi Juventus, Ahad (26/2) WIB.    

"Saya telah menduga komite akan tetap teguh pada keputusannya.  Meski begitu, apa yang dilakukan Ibra bukanlah aksi kekerasan," belanya.  

sumber : Soccerway
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement