REPUBLIKA.CO.ID, GENOA -- Kiper Genoa, Sebastien Frey, membela kiper Juventus, Gianluigi Buffon, setelah insiden San Siro yang merugikan AC Milan akhir pekan lalu. Kiper asal Prancis tersebut menyatakan akan melakukan hal yang sama jika di posisi yang sama dengan Buffon.
Buffon mendapatkan kritik pedas usai pernyataannya paska pertandingan yang berakhir imbang 1-1 tersebut. Saat itu ia mengatakan tidak harus memberitahu wasit bahwa gol Sulley Muntari adalah gol
"Anda tidak bisa mempertanyakan Buffon. Saya pun akan bertindak yang sama dengan yang dilakukan Buffon," kata Frey kepada Sky Sport Italia.
Menurut Frey, tidak disahkannya gol Muntari murni merupakan kesalahan wasit. "Wasitlah yang harus membuat keputusan. Buffon sama sekali tidak bisa dipersalahkan dalam hal ini," kata kiper yang telah pensiun dari timnas Prancis itu.
Frey setuju jika teknologi garis gawang diterapkan di sepakbola. "Kita telah melangkah cukup jauh dalam hal teknologi. Saya kira tidak akan buruk jika hal tersebut diterapkan untuk menolong para wasit," kata Frey.