Rabu 28 Mar 2012 01:30 WIB

Ribery Berhasrat Pensiun di Munchen

Rep: Nur Farida/ Red: Hafidz Muftisany
 ‘’Islam adalah sumber kekuatan saya di dalam dan di luar lapangan sepak bola. Saya mengalami kehidupan yang cukup keras dan saya harus menemukan sesuatu yang membawa saya pada keselamatan dan saya menemukan Islam.
Foto: .
‘’Islam adalah sumber kekuatan saya di dalam dan di luar lapangan sepak bola. Saya mengalami kehidupan yang cukup keras dan saya harus menemukan sesuatu yang membawa saya pada keselamatan dan saya menemukan Islam." (Franck Ribery)

REPUBLIKA.CO.ID, MUNCHEN -- Franck Ribery yang telah menjadi pemain utama di Allianz Arena sejak kepindahannya dari Marseille pada 2007, mengaku ingin menghabiskan hari-harinya dengan bermain untuk Bayern Munich.

Bahkan pemain timnas Prancis berusaha 28 tahun ini ingin gantung sepatu di FC Holywood. “Saya menjalani tahun kelima di Bayern. Di klub ini, di kota ini saya merasa seperti berada di rumah,” ujarnya kepada L’Equipe, Selasa (27/3).

Ribery mengatakan telah membeli rumah yang letaknya dekat dengan pusat pelatihan. Sejak pindah dari Paris ke Jerman, ayah dua anak ini membawa serta keluarganya untuk hijrah.

Meski kini telah bergabung dengan skuat asuhan manajer Jupp Heynckes, Riberry tidak melupakan hari-harinya bermain di Stade Velodrome. Dua tahun masa yang dihabiskan di Les Pocheens ini merupakan masa penting bagi karir Ribery saat ini.

Di Mersaille Ribery menemukan masa kejayaannya, belajar dari kesalahan, dan meningkatkan performa bermainnya menjadi lebih baik. Riberry juga belajar mengatasi tekanan yang saat semuanya bisa dilewati bisa memberikan kebahagiaan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement