Rabu 28 Mar 2012 07:14 WIB

Allegri: Milan tak Gentar Melawan Barcelona

Pelatih Milan, Massimiliano Allegri, saat memimpin skuatnya dalam sebuah pertandingan.
Foto: AP
Pelatih Milan, Massimiliano Allegri, saat memimpin skuatnya dalam sebuah pertandingan.

REPUBLIKA.CO.ID,  MILAN -- Massimiliano Allegri menegaskan bahwa AC Milan tidak takut menghadapi Barcelona pada pertandingan pertama perempat final Liga Champions, di San Siro pada Rabu.

Hasil undian delapan besar mempertemukan juara tujuh kali melawan sang juara bertahan, yang disebut-sebut merupakan tim terbaik di dunia. Dan ketika Barca merupakan tim yang ingin dihindari pada undian ini, Allegri mengatakan tidak ada ketakutan pada timnya.

"Kami tetap tenang, saya tidak memiliki rasa kejang di perutku, kami berada di delapan besar di Eropa, yang tidak pernah terjadi selama empat tahun," ucapnya.

"Kami tahu benar ini adalah pertandingan perempat final yang paling sulit, ini sangat sulit, namun begitu juga bagi Barcelona yang lebih difavoritkan dari pada kami."

"Kami mengetahui kekuatan mereka, namun tidak ada ketakutan. Kami perlu bermain dengan cara yang kami tahu caranya, namun jika kami tidak melakukannya, kami akan memberi salut pada (pelatih Barca Pep) Guardiola dan timnya."

"Kami tidak akan bermain dengan rasa takut, kami akan memainkan pertandingan hebat dengan banyak upaya."

"Kami siap bermain melawan mereka, dan kami berharap kami mendapatkan memori-memori indah dan memiliki sesuatu untuk dipelajari."

"Kami tahu lebih kurang bagaimana mereka bermain, ini akan menjadi pertandingan hebat, sangat sulit dari perspektif psikologi."

"Namun tidak ada keperluan untuk memotivasi para pemain, anda tidak perlu memotivasi untuk tantangan yang menarik."

Kedua tim sudah pernah bertemu di fase grup, dan meski skor hasil pertandingan sangat dekat - seri 2-2 di Spanyol, dan tim Katalan menang 3-2 di Italia - Barcelona jelas-jelas mendominasi pada kedua pertandingan.

Allegri mengatakan bahwa timnya harus mencetak gol, sambil mengurangi kesalahan yang merugikan mereka di San Siro pada pertemuan terakhir dengan Barca.

Dan ia berjanji untuk menyerang.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement