Senin 02 Apr 2012 23:29 WIB

Fabregas Siap Tempur Lawan Milan

Cesc Fabregas
Cesc Fabregas

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Gelandang elegan Barcelona, Cesc Fabregas dikabarkan siap diturunkan saat menjamu AC Milan di Camp Nou pada laga leg kedua perempatfinal Liga Champions, Kamis (4/4) dini hari WIB. Fabregas dikabarkan telah pulih dari cedera punggung yang membuatnya absen pada leg pertama di San Siro.

Dalam laga 'hidup mati' tersebut, Barca mengusung misi menjaga keperawanan gawang Victor Valdes sekaligus mencetak gol kemenangan. Pasalnya, hanya kemenangan saja yang membuat El Barca mengamankan tiket ke semi final setelah pada laga pertama pasukan Pep Guardiola ditahan imbang I Rossoneri tanpa gol.

Pelatih Barca, Pep Guardiola mengaku bakal berupaya memimpin timnya mendominasi pertandingan seperti yang telah mereka lakukan di San Siro.

"Kami telah menangani cedera itu dan hari ini, ia (Fabregas) sudah lebih baik," ungkap Guardiola. Pelatih 41 tahun itu melanjutkan, "Maka meski ia terpaksa ditinggal untuk pertandingan melawan Bilbao, ia akan berada di sini pada Selasa."

Di kesempatan berbeda, juru gedor El Blaugrana, Pedro Rodriguez, mengaku Milan adalah tim yang pantas diwaspadai. Pasalnya, pada fase penyisihan grup, Milan sukses menahan imbang Barca 2-2 di leg pertama. Bila hasil itu terulang lagi, otomatis Barca bakal tersingkir karena Milan menang gol tandang. "Milan memiliki pemain-pemain hebat, dan tidak diragukan lagi, mereka akan meyulitkan kehidupan kami," kata dia.

"Bahkan, jika kami mendominasi permainan, kami tidak dapat menjadi puas sebab mereka mampu mencetak gol pada setiap kesempatan."

"Mereka adalah tim yang tangguh untuk ditaklukkan, namun dengan dukungan penonton, kami berharap dapat melakukan performa bagus dan lolos ke putaran selanjutnya," tandas Rodriguez.

sumber : Marca/Goal.com
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement