REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Salah seorang pemain legendaris Italia Allesandro Del Piero lebih memilih hijrah ke LA Galaxy atau New York, meskipun masih tersedia sejumlah pilihan lain.
Del Piero akan mengakhiri kontrak di Juventus di akhir musim kompetisi. Ia menegaskan bahwa ia akan terus bermain jika suatu ketika meninggalkan Turin, sebagaimana dikutip dari laman FootballItalia.
Hijrah ke AS dan Liga Utama Amerika (MLS) lebih menyita minat del Piero. "Kami telah mengontak Del Piero pada Januari," kata direktur olah raga Nick De Santis.
"Ia berkata kepada kami bahwa ia lebih menyukai LA Galaxy atau New York. Kami akan mengurus dan mewujudkannya," katanya.
"Kalau ada yang mengatakan bahwa tidak ada kontak lebih lanjut, maka itu cerita lama. Tentu saja, sejauh ia tidak berubah pikiran. Kami tidak akan menyia-nyiakan kesempatan ini...," katanya.