Rabu 18 Apr 2012 16:44 WIB

Latihan Timnas Senior Hanya Dihadiri Setengah Skuat

Rep: Abdullah Sammy/ Red: Hafidz Muftisany
Latihan Timnas Indonesia
Foto: Antara
Latihan Timnas Indonesia

REPUBLIKA.CO.ID, BANTUL--Tim nasional Indonesia telah menggelar pemusatan latihan di kota Bantul, Yogyakarta sebagai persiapan panjang menuju piala AFF 2012. Latihan timnas dihadiri oleh 20 pemain yang berasal dari sejumlah klub Indonesia Premier League (IPL). Padahal jumlah keseluruhan pemain yang dipanggil mengikuti seleksi mencapai lebih dari 40 pemain

Tidak ada satupun pemain asal Liga Super Indonesia yang terlihat hadir di sesi latihan hari kedua timnas, Rabu (18/4). Walau begitu, pelatih kepala Nil Maizar tetap menjalankan programnya dengan materi pemain yang ada.

Nil mengaku sejumlah pemain asal IPL belum bergabung karena masih memperkuat timnya. Pun halnya dengan seluruh pemain LSI yang masih berkutat dengan padatnya kompetisi juga izin dari klub. "Pemain LSI tidak ada yang datang. Secara umum mereka mau ikut. Mungkin masih bicara sama klubnya," ujar Nil Maizar ketika dihubungi wartawan, Rabu (18/4).

Kendati masih tanda tanya, Nil telah mengantisipasi skenario tidak diizinkannya pemain LSI memperkuat timnas. Dia mengaku akan memanfaatkan kekuatan yang ada untuk dimatangkan dalam pelatnas jangka panjang.

Nil berharap, pemain LSI akan bergabung jelang Piala AFF 2012 yang akan berputar skotar November 2012. "Yang jelas saya memaksimalkan yang ada. Tidak datang atau datang saya maksimalkan," tegas pelatih yang musim lalu membawa Semen Padang menghuni peringkat empat LSI tersebut.

Untuk jangka pendek, Nil akan mematangkan skuat di Bantul jelang turun di turnamen persahabatan AL Nakba di Palestina. Dia berharap di turnamen itupun pemain LSI bisa berpartisipasi. "Sejauh ini baru 20 pemain yang berkumpul. Kita lihat saja sampai 3 Mei mendatang,"

Dia berharap pola ini bisa diuji di turnamen Al Nakba sehingga membuat persiapan jelang Piala AFF jadi lebih mudah. "Kita tahu turnemen itu akan diikuti tim tangguh seperti Uzbekistan, Tunisia, dan Irak. Kita harapkan tim ini mampu melakukan perlawanan," pungkas Nil.

Di pihak lain, PSSI terus melobi pihak klub untuk melepas pemainnya ke timnas. Lobi dilakukan manajemen timnas ke sejumlah klub LSI dan klub CS Vise di Belgia. "Komunikasi kita terus lakukan. Dan kita harap semua pemain yang dipanggil itu bisa segera bergabung," kata Direktur Operasional Timnas, Fery Kodrat

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement