Sabtu 21 Apr 2012 06:22 WIB

Wuih, FIFA akan Bangun Museum Sepak Bola Bawah Tanah

FIFA
Foto: Reuters
FIFA

REPUBLIKA.CO.ID, Presiden FIFA, Sepp Batler mengatakan, akan mengeluarkan dana 196 juta dolar untuk membangun museum bawah tanah di samping kantor pusat FIFA di Zurich, Swiss.

FIFA mengatakan federasi itu berencana mengeluarkan dana 196 juta dolar untuk membangun sebuah museum bawah tanah di samping kantor pusatnya yang terletak di kota Zurich, Swiss. 

Presiden FIFA Sepp Blatter mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa “sudah saatnya dunia sepak bola memiliki tempat pertemuan bagi jutaan penggemarnya.''

Museum ini akan mencakup “animasi 3D, permainan interaktif, dan piala-piala,'' menurut laporan dari situs FIFA.

FIFA mengatakan komite eksekutifnya telah menyetujui anggaran untuk proyek itu, yang mengharuskan persetujuan akhir dari pihak otorita kota Zurich.

Museum itu diperkirakan akan meningkatkan kapasitas penerimaan pegawai di kantor pusat FIFA dari 380 menjadi 500 lapangan kerja.

FIFA menyatakan cadangan kasnya sebesar hampir 1,3 miliar dolar berdasarkan laporan tahunan yang dipublikasikan bulan lalu.

 

sumber : voa
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement