Selasa 01 May 2012 11:58 WIB

Dua Remaja Indonesia akan ke Junior Football Camp di Munich

Rep: Nuraini/ Red: Hafidz Muftisany
Markas Bayern Munchen, Allianz Arena
Foto: bestourism.com
Markas Bayern Munchen, Allianz Arena

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA---Allianz Indoesia memberi kesempatan dua remaja asal Indonesia untuk mengikuti Allianz Junior Football Camp di Munich, Jerman. Mereka akan mengikuti pelatihan sepakbola profesional dan menonton pertandingan FC Bayern Munich selama lima hari dari 22-26 Agustus 2012.

Kedua remaja tersebut dikirim Allianz Indonesia untuk bergabung dengan 45 remaja dari 21 negara di Allianz Arena. "Melalui program ini, kami ingin menginspirasi dan mewujudkan impian mereka dengan membawa mereka mengunjungi markas dari salah satu klub sepakbola terbesar di dunia," ujar President Director Allianz Life Indonesia, Joachim Wessling, Selasa (1/5).

Junior football camp telah diselenggarakan empat kali dengan jumlah peserta yang terus bertambah. Dari sebelumnya pada 2009 hanya empat peserta, menjadi 52 peserta pada 2011. Indonesia tahun ini mendapat jatah dua orang. Untuk mengikuti program tersebut, peserta disyaratkan berusia 14-16 tahun.

Pendaftaran dilakukan secara online di www.football-for-life.com dari 1 Mei-6 Juli 2012. Pendaftar harus mengisi data diri dan berbagi cerita seputar pengalaman bermain sepakbola disertai foto pendukung. Dua cerita yang menarik akan dipilih sebagai pemenang. "Program ini memberikan manfaat positif bagi remaja. Mereka juga dapat membangun jaringan dengan remaja dari negara lain," ujar Joachim.

Para pemenang tidak hanya berkesempatan melihat pertandingan FC Bayern Munich, tapi juga mendapat pelatihan dari para pelatih klub. Mereka juga akan bertemu langsung dengan para pemain. Selain itu, para peserta akan diajak berkeliling kota Munich. "Kami ingin menunjukkan kepada remaja, apa saja dibalik kesuksesan sebuah klub sepakbola," ujar Joachim.

Hubungan Allianz dengan FC Bayern Munich telah dijalin sejak 2000. Nama Allianz telah digunakan sebagai nama markas klub tersebut yakni Allianz Arena.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 PSM Makassar PSM Makassar 11 4 6 1 14 7 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement