REPUBLIKA.CO.ID, PEKANBARU - Fans fanatik Juventus di Pekanbaru sangat menyambut baik apabila niat Pemerintah Provinsi Riau untuk mendatangkan tim berjuluk si "Nyonya Besar" bisa terwujud.
Hal ini disampaikan setelah Pemerintah Provinsi Riau menyatakan berkeinginan untuk bisa mendatangkan tim sepakbola Juventus dari Italia, untuk menjajal sarana Stadion Utama Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII di Kota Pekanbaru yang dibangun dengan standar internasional.
Vlad Juve, seorang fans yang tergabung dalam "Juventini Indonesia Chapter Pekanbaru" mengatakan kabar rencana mengundang Juventus ke Pekanbaru sudah santer dibicarakan cukup lama. Sebab, menurut informasi, tim peraih "scudetto" musim 2011/2012 itu akan melakukan tur di Australia.
"Gak penting nanti siapa lawannya, yang penting Juventus main. Kalau memang jadi, dipastikan 'Juventini' (sebutan fans Juventus) seluruh Indonesia bakalan ke Pekanbaru," kata Vlad Juve.
Bahkan, ia mengatakan akan sangat banyak "Juventini" yang sukarela menjadi panitia tanpa dibayar untuk melayani para idolanya.