REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER - Pelatih Manchester United (MU) Alex Fergusson mengakui kemenangan Manchester City di menit menit akhir sebagai hasil mengejutkan. Pria gaek asal Skotlandia ini tak menyangka dalam lima menit Manchester Biru bisa membalikan keadaan dan menyabet gelar juara Liga Utama Inggris pertama mereka sejak 44 tahun.
"Tidak ada seorangpun yang menyangka itu," ungkap Ferguson pada BBC Sport, Ahad (13/5). "Semua (memang) memprediksikan mereka akan menang, namun mereka melakukannya melawan 10 orang selama setengah jam dengan tambahan waktu lima menit untuk membantu mereka."
Peluang Tim Setan Merah merayakan juara seolah sudah di depan mata setelah gol sematawayang Wayne Rooney membuat mereka unggul atas Sunderland. Apalagi pada waktu yang sama, City yang bermain di Stadion Etihad masih kalah 2-1, sementara waktu sudah memasuki masa injury time.
Namun, dua gol mengejutkan Edin Dzeko dan Sergio Kun Aguero di menit menit akhir mengubur mimpi MU mengenakan mahkota Liga Utama Inggris ke 13 mereka dalam 20 tahun.
Meski menghasilkan poin sama yaitu 89 poin, City unggul selisih gol atas MU dan berhak menggondol gelar juara pertama mereka sejak 44 tahun.
"Saya mengucapkan selamat pada City yang memenangkan liga ini. Siapapun yang memenangkannya pantas mendapatkan itu, karena ini adalah perjuangan panjang," kata Ferguson.
"Performa MU pada tingkat yang baik. Saya puas dengan penampilan kami musim ini. 89 poin biasanya mampu memenangkan liga. (Namun) kali ini bukan giliran kami yang menang."