Kamis 07 Jun 2012 10:40 WIB

Ancelotti: Ibra Terlalu Tua untuk PSG

Pelatih PSG Carlo Ancelotti
Foto: reuters
Pelatih PSG Carlo Ancelotti

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS-- Pelatih PSG Carlo Ancelotti meredakan rumor kepindahan stiker AC Milan Zlatan Ibrahimovic ke klub Prancis tersebut. Ancelotti menyebut Ibrahimovic terlalu tua untuk skuatnya. Sebelumnya beredar informasi bahwa PSG sudah melayangkan tawaran 40 Juta Euro untuk Rossoneri.

"Kebijakan transfer PSG sudah jelas, kami berinvestasi dengan pemain muda. Kami ingin membangun tim dengan mental juara setidaknya 4-5 tahun mendatangf," ungkap eks Pelatih AC Milan ini.

"Itulah sebabnya kami tak membutuhkan Ibrahimovic, dia tidak masuk kualifikasi kami," imbuhnya.

Ibrahimovic sendiri masih bersinar dan menjadi andalan AC Milan musim ini. Memasuki usianya yang ke 30, prestasi Ibrakadabra semakin moncer. Meski gagal membawa Milan mempertahankan scudetto musim ini, Ibra mencatatkan namanya sebagai pencetak gol terbanyak Serie A musim ini dengan 28 gol.

sumber : tribalfootball
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement