REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Pemain bintang Santos, Neymar, ingin gabung Barcelona pada tahun 2012 ini. Tapi, Neymar inginnya gabung bukan pada jendela transfer musim panas pada Agustus ini.
Harian El Mundo Deportivo menyebutkan Neymar baru ingin gabung Barcelona pada Desember mendatang. Dia baru ingin hengkang setelah menyelesaikan musim kompetisi Liga Brasil. Sementara vice presiden Barcelona, Josip Maria Bartomeu, menyatakan klub ingin mendaratkan Neymar usai membela timnas Brasil di Olimpiade 2012 London.
Barcelona memegang opsi pertama dengan uang muka sebesar 14 juta euro. Klub Catalan itu yakin mendapatkan Neymar meski pesainnya juga terus berusaha merebutnya.
''Mereka (Barcelona) akan membebaskan Neymar dan Santos hingga Olimpiade selesai sebelum kembali menggelar negosiasi,'' tulis El Mundo Deportivo. ''Mereka akan kembali menggelar negosiasi ketika mendapati waktu yang tepat untuk membawa Neymar ke Camp Nou.''