Senin 10 Sep 2012 19:11 WIB

Villa Dongkrak Semangat Spanyol

David Villa.
Foto: Reuters
David Villa.

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID - Tim favorit Spanyol memulai perjuangan mereka mempertahankan gelar dunia dengan bertandang ke Georgia pada Selasa (11/9) besok, ketika pelatih Vicente del Bosque akan memiliki kesempatan lain menguji penampilan David Villa, yang kembali bermain setelah absen delapan bulan karena patah kaki.

Penyerang Barcelona berusia 30 tahun itu, yang tidak memperkuat Spanyol saat negaranya menjuarai Piala Eropa 2012, tampil sebagai pemain pengganti untuk menjalani pertandingan pertama baik bagi klub dan negaranya, dan matanya terhadap gawang lawan terlihat tetap tajam seperti biasa.

Tembakannya dari kotak penalti pada Jumat, ketika Spanyol menang 5-0 atas Arab Saudi pada pertandingan persahabatan, merupakan gol ke-52 dia bagi negaranya dalam penampilan ke-83, dan setelah pertandingan ia berkata kepada para pewarta bahwa operasi terhadap kakinya berlangsung sukses.

"Saya tidak merasakan kecemasan apapun sejak hari pertama saya kembali berlatih pada tujuh pekan silam, dan tidak ada masalah sejak operasi," kata Villa. "Saya membangun kekuatan otot, kepercayaan diri dan kekuatan dalam pergerakanku," tambahnya.

"Sekarang saya telah berlatih sekian lama dan tubuh ini beradaptasi, namun apakan saya dapat bermain sejak awal (pertandingan) itu adalah keputusan pelatih."

Villa merupakan anggota tim inti bagi Del Bosque pada Piala Dunia 2010, namun tanpa dia di Piala Erooa 2012, sang pelatih memilih memainkan Fernando Torres sebagai penyerang tunggal atau menggunakan Francesc Fabregas sebagai penyerang yang baik dan turun menjemput bola.

Kembalinya Villa menambah opsi lain pada lini depan tim yang menyapu bersih semua gelar juara utama, sejak mereka menjuarai Piala Eropa 2008. Tim peringkat satu dunia ini memiliki catatan kemenangan berturut-turut sepanjang 22 pertandingan di kualifikasi Piala Eropa dan Piala Dunia, terakhir kali mereka gagal menang adalah saat ditahan imbang 1-1 oleh Islandia pada September 2007.

"Villa merupakan seseorang yang senang mencetak gol," kata rekan setimnya di Barcelona dan Spanyol, yang mencetak dua gol saat melawan Arab Saudi, pada konferensi pers Sabtu. "Kami tahu cederanya sangat serius, namun ia telah melakukan proses pemulihan yang spektakuler dan ia meneruskan membangun kebugaran, kepercayaan diri, dan ritme."

Prancis akan menjadi ancaman utama bagi Spanyol di grup I, yang juga dihuni oleh Belarus dan Finlandia. Prancis dan Georgia berbagi posisi di puncak klasemen dengan koleksi tiga poin, setelah keduanya memenangi pertandingan pembuka kualifikasi pada Jumat. Prancis bertandang ke Finlandia, dan Georgia menjamu Belarus.

Georgia berhutang pada kiper Giorgi Loria yang sukses menggagalkan peluang-peluang Belarus, di saat Tornike Okriashvili mencetak satu-satunya gol di pertandingan tersebut, enam menit menjelang babak kedua di Tbilisi. 

sumber : Antara/Reuters

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement