REPUBLIKA.CO.ID, MADRID-Real Madrid mulai unjuk gigi. Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo akhirnya membawa Los Blancos menang 2-0 atas tuan rumah Rayo Vallecano pada pertandingan yang tertunda akibat lampu mati di Stadion Campo de Futbol de Vallecas, Selasa (25/9) dinihari WIB.
Madrid yang turun dengan kekuatan penuh tampaknya terlalu tangguh bagi Vallecano. Madrid langsung on fire di babak pertama, Ronaldo menunjukkan kepiawaiannya dengan terus menekan pertahanan Vallecano.
Kerjasama yang apik, Ronaldo, Marcelo dan Benzema membuahkan hasil. Benzema akhirnya mencetak gol dibabak pertama.Ketinggalan, Vallecano berusaha membalas melalui trionya Andrija Delibasic, Lass, dan Jose Carlos da Silva. Peluang di dapat namun gagal dimaksimalkan, tadukan Jose Casado di depan muka gawang masih mampu ditepis kiper Madrid, Iker Casillas.
Benzema hampir menambah keunggulan Madrid pada menit ke-40. Tembakan kerasnya ditepis kiper Vallecano, Ruben. Pada babak kedua, Madrid terus bermain dengan menyerang. Vallecano tidak tinggal diam juga terus berusaha membalas.
Gol kedua Madrid tercipta pada menit 70 melalui titik pinalti. Berawal dari saat bek Vallecano Jordi Amat yang menyentuh bola di kotak terlarang. Cristiano Ronaldo sukses mengeksekusi pinalti sekaligus memastikan Los Blancos menang 2-0.
Vallecano harus bermain dengan sepuluh orang di penghujung laga. Casado mendapat kartu kuning kedua setelah menjegal gelandang lincah Madrid, Mesut Ozil. Madrid akhirnya membawa pulang tiga angka yang membuat posisinya naik ke peringkat tujuh klasemen sementara sedangkan Vallecano berada di posisi sembilan dengan poin sama yakni tujuh.