Senin 01 Oct 2012 15:45 WIB

Nil Maizar Panggil Delapan Pemain LSI

Rep: Abdullah Sammy/ Red: Hafidz Muftisany
Pelatih Timnas PSSI Nil Maizar bersama Firman Utina
Foto: Antara
Pelatih Timnas PSSI Nil Maizar bersama Firman Utina

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA—Pelatih kepala timnas senior PSSI,  Nil Maizar memanggil delapan pemain asal Liga Super Indonesia (LSI) untuk bergabung ke dalam seleksi akhir tim nasional Indonesia menuju Piala AFF. Kedelapan pemain yang dipanggil umumnya sedang bergabung dalam latihan timnas versi KPSI.

Di posisi pengaga gawang,  mantan kiper Persiba Balikpapan, I Made Wirawan jadi nama baru yang dipanggil Nil Maizar. Dia akan melengkapi barisan kiper yang sebelumnya telah dihuni Samsidar, Endra Prasetya, dan Wahyu Tri Nugroho. Di posisi pemain bertahan, dua pemain asal LSI, Hamka Hamzah dan Victor Igbonefo jadi pilihan.

Sedangkan gelandang Mitra Kukar, Ahmad Bustomi dan wakil kapten timnas Piala AFF 2010, Firman Utina, diharapkan mampu menyuntik kekuatan di lini tengah. Tiga pemain asal LSI juga dipilih Nil Maizar untuk mengisi lini depan. Mereka adalah Bambang Pamungkas, Greg Nwokolo, dan Patrich Wanggai. Nil berharap para pemain asal LSI ini bisa segera bergabung dalam pemusatan latihan timnas tahap akhir.

“Kita harapkan semuanya bisa bermain di laga uji coba timnas melawan Vietnam dan Thailand,” ujar Nil.

Nil Maizar sendiri telah menyerahkan total 31 nama yang masuk dalam pemusatan tahap akhir, untuk segera dipanggil PSSI. Ke 31 nama ini direncanakan akan segera didaftarkan PSSI ke AFF sebagai skuat besar Indonesia untuk menghadapi kejuaraan antar-negara ASEAN itu.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement