REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Playmaker anyar Chelsea, Oscar, mengaku kerasan bermain untuk Chelsea. Karenanya, pemuda 21 tahun itu ingin berkostum the Blues untuk waktu lama.
"Disini aku nyaman," kata Oscar seperti dinukil Sky Sports, Senin (1/10).
Namun, playmaker berkebangsaan Brazil itu menuturkan masih terkendala bahasa. Ia mengakui masih gagap berbicara dalam bahasa Inggris. Alasan itulah yang menjadi kendala baginya menjalankan intruksi pelatih ataupun berkomunikasi dengan rekan setim.
Untuk mengatasinya, Oscar yang sudah tiga bulan berada di Stamford Bridge, mengaku rutin mengikuti kursus bahasa Inggris.
"Saya masih memiliki hambatan terutama soal bahasa. Saya belum lancar berbahasa Inggris," aku Oscar.
"Saya," lanjut Oscar, "masih menjalani kursus untuk meningkatkan kemampuan."
Kendati masih belum fasih berbahasa Negeri Ratu Elizabeth itu, gelandang yang didatangkan Chelsea dari klub Brazil, Internacional itu menyatakan bukan alasan mengembangkan permainan bersama 'London Biru'.
Mahar 25 juta poundsterling yang diserahkan Chelsea untuk meminang Oscar tidak sia-sia. Oscar yang diikat kontrak hingga 2017 itu melesat menjadi sosok kunci lini tengah Chelsea.
"Chelsea merupakan klub Eropa yang hebat, tentunya saya bangga bermain untuknya," ujar pemilik nama lengkap Oscar dos Santos Emboaba Junior itu menuntaskan.