Ahad 21 Oct 2012 14:23 WIB

Hatrick Ke-15 Messi di Liga Spanyol

Lionel Messi usai mencetak gol ke gawang Deportivo La Coruna, Ahad (21/10) pagi.
Foto: soccernet.espn.go.com
Lionel Messi usai mencetak gol ke gawang Deportivo La Coruna, Ahad (21/10) pagi.

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID - Hatrik ke-15 Lionel Messi pada Liga Utama Spanyol (La Liga) mewarnai suatu pertandingan yang enegangkan urat syaraf dengan total sembilan gol saat Barcelona yang bermain dengan 10 pemain, akhirnya menang 5-4 melawan tim tuan rumah Deportivo Coruna untuk unggul tiga poin di puncak klasemen pada Sabtu waktu setempat atau Minggu dinihari WIB.

Salah seorang pemain Barca, Javier Mascherano, mendapat kartu merah di menit ke-49. Penampilan berkelas Messi paling akhir itu membayangi permainan menjemukan Real Madrid yang menang 2-0 di kandang mereka atas Celta Vigo yang baru terpromosi kembali ke liga utama. 

Gonzalo Higuain dan Cristiano Ronaldo (melalui tendangan penalti) masing-masing mencetak satu gol yang mengangkat tim asuhan Jose Mourinho ke posisi empat, terpaut delapan poin di bawah musuh bebuyutan mereka, Barca.

Pemain Terbaik Dunia Messi, yang tengah menantikan kelahiran anak pertamanya, telah mencetak 71 gol bagi klub dan negaranya di tahun 2012. Dan hanya tinggal empat gol lagi maka Messi bisa menyamai rekor Pele dari Brazil di tahun 1959.

Pemain asal Argentina itu sudah melesakkan 11 gol dalam delapan pertandingan La Liga pada musim ini, dua gol lebih banyak dari Ronaldo.

Barca yang belum terkalahkan mengantungi 22 poin, unggul tiga poin dari Atletico Madrid yang baru akan bermain melawan tuan rumah Real Sociedad pada Minggu (1930 GMT) waktu setempat atau Senin dinihari WIB.

"Dia (Messi) langsung pergi ke rumah sakit untuk menyaksikan kelahiran anak pertamanya itu," ujar direktur olahraga Barca Andoni Zubizarreta kepada televisi Spanyol

Malaga berada di posisi ketiga dengan 17 poin setelah Joaquin melakukan perubahan di lapangan setelah tendangan penaltinya meleset sehiinga meraih kemenangan 2-1 victory di kandang mereka atas tim tamu Real Valladolid.

Pada pertandingan Sabtu yang penuh diwarnai drama menjelang akhir pertandingan, Valencia kembali ke jalurnya ketika mereka membukukan kemenangan 3-2 atas tim yang tengah berjuang Athletic Bilbao yang sempat memimpin 2-1 saat pemain mereka Ander Herrera mendapat kartu merah di babak kedua.

Sementara itu Valladolid sempat unggul satu gol di menit awal pertandingan melawan Malaga melalui tembakan pemain depan Manucho asal Angola yang kemudian terkena hukuman kartu merah pada sisa waktu sembilan menit karena mendapat kartu kuning yang kedua. Valencia menduduki posisi kedelapan dengan 11 poin sementara Bilbao di posisi ke-16. 

sumber : Antara/Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement