Rabu 21 Nov 2012 16:41 WIB

Ini Pemicu Pemecatan Di Matteo

Roberto di Matteo
Foto: Tom Hevezi/AP
Roberto di Matteo

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Chelsea meminta Roberto Di Matteo mengemasi barang-barangnya. Soalnya, pascakekalahan menyakitkan dari Juventus di Liga Champions, manajemen The Blues memutuskan mem-PHK pelatih berpaspor Italia tersebut.

Ya, the Blues dilumat Juventus 3-0 di Juventus Arena, Rabu (21/11) dini hari WIB. Kekalahan itu membuat peluang London Biru lolos ke babak 16 besar nyaris tertutup.

"Chelsea pagi ini berpisah dengan Roberto Di Matteo," demikian pernyataan resmi Chelsea, seperti disitat dari Goal.com, Rabu (21/11).

"Performa terakhir klub tidak cukup baik. Pemilik klub (Roman Abramovic), merasa perubahan perlu dilakukan sekarang, untuk menjaga klub melaju ke arah yang benar pada musim ini.

"Klub dihadapkan pada tugas sulit dalam babak kualifikasi untuk lolos ke babak knock out Liga Champions, serta mempertahankan papan atas Liga Primer Inggris dan di tiga kompetisi lainnya. Tujuan kami adalah tetap sekompetitif mungkin dan mempertahankan semua lini."

Meski demikian, Chelsea tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Di Matteo atas semua yang ia lakukan untuk Chelsea. Pascamengambil alih tongkat pelatih dari tangan Andre Villas-Boas pada Maret lalu, Di Matteo mampu mengantarkan Chelsea meraih tropi Liga Champions pertama dan Piala FA ketujuh pada musim lalu.

"Kami tidak akan pernah melupakan kontribusi besar Di Matteo yang dibuat untuk sejarah klub. Dan ia selalu diterima di Stamford Bridge.

Pascamemecat Di Matteo, Chelsea belum memutuskan pengganti. "Klub akan membuat pengumuman singkat mengenai manajer tim baru pertama."

sumber : Goal.com
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement