Kamis 06 Dec 2012 06:23 WIB

Galatasaray Temani MU ke 16 Besar Liga Champions

Para pemain Galatasaray merayakan gol yang dicetak Aydin Yilmaz ke gawang Braga di Municipal Stadium Braga, Kamis (6/12) dini hari. Kemenangan 2-1 membawa tim Turki itu ke 16 besar Liga Champions.
Foto: AP Photo / Paulo Duarte
Para pemain Galatasaray merayakan gol yang dicetak Aydin Yilmaz ke gawang Braga di Municipal Stadium Braga, Kamis (6/12) dini hari. Kemenangan 2-1 membawa tim Turki itu ke 16 besar Liga Champions.

REPUBLIKA.CO.ID, ISTANBUL  --  Galatasaray menemani Manchester United (MU) ke babak 16 besar Liga Champions setelah menang 2-1 atas tuan rumah Braga di partai terakhir Grup H, Kamis (6/12) dini hari.

Adapun wakil Romania CFR Cluj harus puas berlaga di Liga Europa meskipun menang 1-0 atas MU di Old Trafford.

Galatasaray sempat kebobolan lebih dulu saat Mossoro menjebol gawang Fernando Muslera di menit ke-32. Beruntung di babak kedua, tepatnya dimenit ke-58 dan menit ke-78, Galatasaray berhasil membalikkan kedudukan lewat duo Yilmaz, Burak Yilmaz dan Aydin Yilmaz.

Kemenangan Galatasaray dan Cluj membuat kedua tim memiliki poin sama, yakni 10. Namun Galatasaray memiliki rekor head to head lebih baik sehingga berhak menemani MU ke babak 16 besar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement