REPUBLIKA.CO.ID, VALLADOLID -- Bukan Cristiano Ronaldo yang kali ini menjadi bintang kemenangan Real Madrid, melainkan Mesut Oezil.
Tampil gemilang dan melesakkan dua gol, Oezil membantu Madrid menaklukkan Real Valladolid 3-2 di Stadion Nuevo Jose Zorrilla, Ahad (9/12) dini hari WIB. "Hala Madrid. Saya bangga bisa berperan untuk Real Madrid. M1Ö," katanya melalui akun twitter, @MesutOzil1088.
Menyerang sejak awal permainan, namun gawang Madrid harus kebobolan oleh penyerang Manucho pada menit ke-7. Los Blancos menyamakan kedudukan ketika penyerang Karim Benzema membukukan namanya di papan skor pada menit ke-12.
Manucho untuk kedua kalinya membobol pada menit ke-22 hingga membuat kedudukan 2-1 untuk tuan rumah. Oezil menyamakan kedudukan menjelang babak pertama berakhir.
Gelandang der Panzer itu membawa Los Merengues unggul pada menit ke-72. Proses terjadinya gol cukup indah setelah tendangan bebas Oezil ke pojok kiri gawang tidak bisa ditepis kiper Daniel Hernandez. Skor 3-2 bertahan hingga babak kedua berakhir.
Kemenangan itu membuat selisih Madrid dengan Barcelona menjadi delapan angka. Namun El Barca bisa menjauhkan jarak kalau bisa menang melawan Real Betis. Skuat asuhan Jose Mourinho itu mengemas 32 poin dan tertinggal dua angka dari peringkat kedua, Atletico Madrid.