Kamis 13 Dec 2012 19:40 WIB

Chelsea Melaju ke Final Piala Dunia Antarklub

Para pemain Chelsea merayakan gol ke gawang Monterrey di semi final Piala Dunia Antarklub, Kamis (13/12).
Foto: Goal
Para pemain Chelsea merayakan gol ke gawang Monterrey di semi final Piala Dunia Antarklub, Kamis (13/12).

REPUBLIKA.CO.ID, YOKOHAMA -- Partai puncak Piala Dunia Antarklub akhirnya benar-benar akan menyuguhkan final ideal. Chelsea resmi menjadi penantang Corinthians setelah di babak semi final di Stadion Yokohama, Kamis (13/12) petang mengalahkan klub Meksiko Monterrey 3-1.

Chelsea sudah membuka keunggulan lewat Juan Mata saat pertandingan baru memasuki menit ke-17. Gelandang timnas Spanyol itu memanfaatkan umpan Ashley Cole dengan tendangan keras dari dalam kotak penalti.

Keunggulan Chelsea bertambah di babak kedua. Kali ini pemain Spanyol lainnya, Fernando Torres giliran menjebol gawang Monterrey setelah memanfaatkan umpan Eden Hazard. Tendangan sang bomber yang sempat mengenai bek Monterrey berhasil mengecoh kiper Jonathan Orozco.

Selang dua menit kemudian, The Blues memperbesar keunggulan menjadi 3-0 setelah Darvin Chavez salah mengantisipasi crossing Torres dan justru membuat gol bunuh diri.

Monterrey baru memperkecil ketinggalan di menit terakhir melalui strikernya Aldo de Nigris. Tendangan striker berusia 29 tahun itu dari sisi kanan mampu menjebol gawang Petr Cech. Pertandingan pun berakhir 3-1 untuk kemenangan skuat Rafael Benitez.

Susunan Pemain:

Monterrey: Orozco, Perez, Mier, Basanta, Chavez, Meza, Ayovi, Cardozo, Delgado, De Nigris, Corona

Chelsea: Cech Azpilicueta, Ivanovic, Cahill, Cole, Luiz, Mikel Mata, Oscar, Hazard, Torres

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement