Selasa 18 Dec 2012 17:04 WIB

Resmi, Napoli Dikurangi Dua Poin

Pemain Napoli, Edinson Cavani (dua dari kiri) saat merayakan gol bersama rekan-rekannya.
Foto: AP Photo/Salvatore Laporta
Pemain Napoli, Edinson Cavani (dua dari kiri) saat merayakan gol bersama rekan-rekannya.

REPUBLIKA.CO.ID, NAPLES -- Napoli dipastikan kehilangan dua poin di klasemen sementara Serie A Italia akibat skandal pengaturan skor.

Seperti dilansir Football Italia, Federasi Sepakbola Italia (FIGC) mengumumkan hukuman tersebut Selasa (18/12) pagi waktu setempat.

Akibat pengurangan dua poin, Napoli turun dari posisi ketiga ke posisi lima. Peluang skuat Walter Mazzarri untuk bersaing memperebutkan Scudetto musim ini pun kian tipis.

Selain mendapatkan hukuman pengurangan poin, Napoli juga didenda sebesar 70 ribu euro. Selain itu dua pemainnya, Gianluca Grava dan Paolo Cannavaro, dihukum tidak boleh bermain selama enam bulan.

Skandal pengaturan skor dilakukan oleh mantan kiper Napoli Matteo Gianello tahun 2010 silam pada laga melawan Sampdoria. Napoli yang menjadi klub Gianello saat itu dianggap bertanggung jawab atas peristiwa tersebut.

Adapun Grava dan Cannavaro, meskipun menolak ajakan Gianello, dianggap bersalah karena mengetahui niatan tersebut dan tidak melaporkannya. Kedua pemain bertahan Napoli itu sampai saat ini bersikeras tidak mengetahui keinginan Gianello.

Napoli berniat untuk mengajukan banding atas hukuman tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement