Ahad 23 Dec 2012 14:22 WIB

Tumbuh di London, Rod Stewart Bukan Pendukung Chelsea

Rep: Umi Lailatul/ Red: Setyanadivita Livikacansera
Rod Stewart
Foto: soldoutticketmarket.com
Rod Stewart

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Peribahasa buah jatuh tak jauh dari pohonnya sepertinya cocok menggambarkan hubungan Rod Stewart dan putranya Alastair. Keduanya ternyata mempunyai hobi yang sama yakni menggemari klub asal Skotlandia, Glasgow Celtics. 

Rocker veteran ini memang sudah lama menggemari sepak bola. Saking cintanya pada si bola kaki, ia sempat membangun lapangan di rumahnya di daerah Epping, Essex, Inggris. Bentuk dan ukuran lapangannya sama persis dengan lapangan sepak bola pada umumnya. 

Maka, sangat wajar bila putranya kemudian mengikuti jejak sang ayah. Bapak dan anak ini juga sering bermain sepak bola bersama di lapangan rumah mereka. 

Jika sudah bermain, keduanya terlihat kompak memakai baju seragam kebanggan klub Celtic . Tak jarang, rocker berusia 67 tahun itu memamerkan keterampilannya menendang bola ala pemain Celtics di depan sang anak.

Alastair yang baru berusia tujuh tahun itu pun langsung mengikuti aksi sang ayah. ‘’Alastair sekarang benar-benar terobsesi dengan sepak bola," ujar istri Rod Stewart Penny Lancester seperti dikutip dari Dailymail, Ahad (23/12). 

Menurut Penny, anaknya yang satu ini, selalu mendukung Celtic. Keluarga kecil ini pun biasanya akan duduk bersama guna menonton Celtic yang tengah bertanding.

Meski lahir dan dibesarkan di London Utara, Rod mengaku tak menggemari klub seperti Arsenal ataupun Chelsea. ‘’Saya lebih suka Glasgow Celtic karena ayahku orang Skotlandia,’’ kata Rod. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement