Jumat 28 Dec 2012 06:11 WIB

Calon Penyerang Arsenal: "Assalamualaikum"

Rep: Erik Purnama Putra/ Red: Abdullah Sammy
Striker Newcastle United Demba Ba melakukan selebrasi gol dengan sujud saat melawan Reading
Foto: AP Photo
Striker Newcastle United Demba Ba melakukan selebrasi gol dengan sujud saat melawan Reading

REPUBLIKA.CO.ID, NEWCASTLE -- Penyerang Newcastle United yang bakal hengkang ke Arsenal pada awal Januari ini, Demba Ba, dikenal sebagai pesepak bola Muslim taat. Selain dikenal sangat ketat dalam menjalankan praktik ritual keagamaan, Ba tidak segan mendukung perjuangan kemerdekaan Palestina dari penjajahan Israel.

Namun satu yang tidak boleh dilupakan, Ba bisa diidentikkan pula sebagai pendakwah. Hal itu bisa dilihat dari akun twitter mantan pemain West Ham United itu, @dembabafoot. Di kala waktu dia mengingatkan bahwa selebrasi sujud merupakan sarana bersyukur kepada Allah. Hal itu sebagai jawaban atas tudingan legenda Timnas Inggris Gary Lineker yang menyebut selebrasi itu sebagai orang sedang makan rumput.

Ba memang dikenal sebagai ikon pemain yang identik melakukan selebrasi sujud syukur sesuai mencetak gol. Ba kadang menjawab mention akun penggemarnya dengan jawaban "terima kasih ya Allah" dan "inshaallah".

Terakhir, tanpa diduga, ujung tombak Timnas Senegal itu mengucapkan salam, "Salam alaikoum" yang langsung di retweet 413 dan difavoritkan 70 penggemarnya. Dengan jumlah hampir 160 pengikut di twitter, Ba sepertinya sadar bisa berperan dalam mengenalkan ajaran Islam. Tidak hanya dengan cara bertutur, melainkan lewat dakwah kultural.

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement