Sabtu 12 Jan 2013 05:39 WIB

SBY soal Konflik PSSI-KPSI: Rakyat Marah

Rep: Esthi Maharani/ Red: Abdullah Sammy
PSSI
Foto: Antara
PSSI

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Susilo Bambang Yudhoyono bereaksi atas berlarutnya konflik antara PSSI dan KPSI. Menurut Presiden adanya pengkubuan di sepak bola nasional membuat rakyat marah. Saat ini terdapat dua kubu yang berseteru dalam persepakbolaan nasional, yakni kubu PSSI dan KPSI.

Menurut Presiden, rakyat marah karena kubu-kubuan bisa menghambat prestasi sepak bola Indonesia. "Rakyat akan sangat marah bila ada kubu-kubu tertentu dalam sepak bola," ujar SBY dalam pidatonya kemarin.

Pernyataan SBY sekaligus jadi tamparan buat pihak-pihak yang berseteru di sepak bola nasional. Hingga kini, baik PSSI dan KPSI masih terlibat dalam perseteruan pengelolaan sepak bola nasional.

Sekalipun FIFA telah menetapkan PSSI Djohar Arifin Husin sebagai pengelola yang sah, KPSI tetap tutup mata. KPSI malah terus mengobarkan perlawanan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement