REPUBLIKA.CO.ID, BIAK -- Manajemen Persatuan Sepak Bola Biak Sekitarnya (PSBS) Kabupaten Biak Numfor, Papua, menargetkan meraih poin kemenangan melawan Persin Sinjai, Sulawesi Selatan, Sabtu (9/2). Kedua tim akan bertarung pada laga perdana kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia.
Manager PSBS Biak, Luchas Rumere, mengakui sebanyak 18 pemain PSBS diberangkatkan menuju Sinjai pada Rabu siang.
"18 pemain yang diboyong PSBS dalam tur tandang di Sinjai dan Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat, ditargetkan merebut poin," ungkap Luchas Rumere.
Ia mengharapkan Alex Yerangga dan kawan-kawan berjuang all out menghadapi semua lawan di ajang kompetisi divisi utama Grup IV.
Masyarakat Biak, lanjut Luchas, diminta memberikan dukungan kepada skuat PSBS sehingga mampu mencapai prestasi sepak bola Nasional.
Skuat PSBS Biak yang diarsiteki pelatih Jailani Saputra ini berada di Grup IV Wilayah Timur bersama Perseru Serui, Yahukimo, Perseka Kaimana, Persin Sinjai, Sulsel, Persigo Rorontalo, PS Sumbawa NTB, Persbul Buol, Sulawesi Tenggah.