Senin 18 Mar 2013 11:41 WIB

Sore Nanti, Jacksen Tiago dan Rahmad Darmawan Pimpin Latihan Timnas

Rep: Umi Lailatul/ Red: Fernan Rahadi
Rahmad Darmawan
Foto: Antara/Akbar Nugroho Gumay
Rahmad Darmawan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Latihan pagi tim nasional (timnas), Senin (18/3) di Lapangan C, Senayan, Jakarta Pusat dipimpin oleh mantan pemain tim nasional (timnas) Yeyen Tumena. Meskipun tersiar kabar pemecatan pelatih Luis Manuel Blanco, latihan timnas pagi ini tetap berjalan dengan baik dan lancar.

Sudah ada 55 pemain timnas yang hadir di Lapangan C pada sesi latihan pagi ini. 16 pemain yang sempat dicoret Blanco juga sudah tampak mengikuti sesi latihan.

 

"Nanti sore, diambil alih oleh Jacksen (Tiago) dan RD (Rahmat Darmawan). Tapi saya tidak tahu pergantian itu sudah resmi atau tidak. Saya hanya disuruh melatih saja pagi ini," kata Yeyen kepada wartawan.

Untuk latihan pagi ini, Yeyen hanya melakukan conditioning, sedangkan porsi latihan berat tidak diberikan. ''Kami ingin kembalikan fisik mereka dulu. Terlebih lagi, para pemain Persipura sudah tidak latihan sejak Sabtu," ujarnya.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement