Selasa 09 Apr 2013 18:38 WIB

Lippi: Muenchen Selevel Barcelona

Rep: Irfan Fitrat/ Red: Didi Purwadi
Marcello Lippi
Foto: AP/Andrew Medichini
Marcello Lippi

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Bayern Muenchen menjadi favorit untuk bisa mengamankan satu tempat di babak semifinal Liga Champions musim ini dengan menyingkirkan Juventus. Superioritas dan kemenangan 2-0 di laga pertama memang membuat wakil Jerman berada di atas angin.

Mantan pelatih Juve, Marcello Lippi, tidak terkejut melihat hasil akhir pertandingan pada leg pertama di Allianz Arena pekan lalu. Seperti dilansir Tuttosport, ia menilai Muenchen sebagai salah satu kekuatan terbaik di Eropa saat ini.

Lippi mengatakan tim besutan pelatih Jupp Heynckes itu dinilai memiliki kemampuan lengkap, seimbang, dan bisa menghancurkan.

"Mereka berada selevel dengan Barcelona dan Real Madrid," kata pelatih yang sekarang membesut tim Cina, Guangzhou Evergrande itu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement