Selasa 23 Apr 2013 16:58 WIB

RVP: Trofi Liga Primer itu Baru Awal

Rep: Adi Wicaksono/ Red: Didi Purwadi
Robin van Persie
Foto: inbol.net
Robin van Persie

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Kontribusi besar mengantarkan Manchester United meraih gelar Liga Primer Inggris musim ini tak membuat striker Robin Van Persie langsung berpuas hati.

Pemain yang baru menjalani musim perdananya di Old Trafford itu mengatakan ingin mempersembahkan trofi lainnya untuk 'Setan Merah'.

''Trofi Liga Primer ini baru persembahan awal,'' kata Van Persie seperti dilansir laman resmi klub.

Van Persie menjadi pahlawan Manchester United saat menaklukkan Aston Villa 3-0 pada laga Selasa (23/4) WIB. Bomber berpaspor Belanda ini memborong semua gol Setan Merah.

Hattrick ke gawang Aston Villa ini juga membawa Van Persie kembali ke puncak daftar top skorer dengan koleksi 24 gol.

Tapi, yang paling penting adalah trigol pemain berinisial RVP ini sukses membuat perolehan poin MU tak lagi mampu dikejar Manchester City meski masih menyisakan empat laga hingga akhir musim. MU kini telah mengumpulkan 84 poin atau unggul 16 angka dari City di posisi runner-up.

"Saya ingin menang lagi dan lagi. Saya ingin trofi Piala FA, Liga Champions, Piala Capital One,'' kata Van Persie. ''Saya ingin memenangkan semua gelar yang ada."

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement