Jumat 26 Apr 2013 07:40 WIB

Pemkot Gandeng Wartawan Gelar Forum Bonek

Bonek Surabaya
Foto: Antara/Bambang Suseno
Bonek Surabaya

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Pemerintah Kota Surabaya menggandeng Persdatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jatim menggelar forum pertemuan Bonek --julukan pendukung Persebaya-- untuk meminimalisasikan gesekan yang terjadi antarkelompok.

"Forum ini digelar sebagai bentuk kepedulian demi menjaga kondusivitas keamanan di Surabaya. Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini, sangat sedih dengan adanya konflik yang melibatkan sesama Bonek," ujar Ketua PWI Cabang Jatim, Akhmad Munir, seperti dikutip Antara.

Pertemuan yang dikemas dalam Forum Komunikasi Elemen Suporter Bonek itu akan digelar di Taman Sari pada Sabtu (27/4).

Selain Tri Rismaharini, pertemuan akan hadir Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Trimaryanto; Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Anom Wibowo; Danrem 084 Bhaskara Jaya, Kol. Inf. Wisnu Prasetya Budi; dan tokoh Persebaya, Moch Barmen.

Tujuan Tri Rismaharini mengumpulkan seluruh elemen pendukung Persebaya agar mendapatkan respons baik dari berbagai kelompok. Tercatat sekitar 200 perwakilan bonek dari sekitar 30 elemen sudah menyatakan kesediaannya untuk hadir.

"Semua elemen yang ada di Surabaya diundang, tidak ada yang terlewatkan. Semuanya berhak aktif berpartisipasi,'' katanya. ''Harapannya, pada pertemuan nanti suporter kembali kompak dan tidak ada yang terlibat konflik.''

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 PSM Makassar PSM Makassar 11 4 6 1 14 7 18
sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement