Senin 13 May 2013 01:14 WIB

Madrid Tanpa Varane di Final Copa del Rey

Rep: Satria Kartika Yudha/ Red: Fernan Rahadi
Raphael Varane
Foto: ronaldo7.net
Raphael Varane

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Bek tengah Real Madrid Raphael Varane tampaknya hanya akan menjadi penonton dalam laga final Copa Del Rey melawan Atletico Madrid, Sabtu (18/5) dini hari WIB. Varance terancam absen karena mengalami cedera pada laga melawan Espanyol, Ahad (12/5).

Pada laga yang berakhir imbang 1-1 itu, Varane harus meninggalkan lapangan pada menit ke-19. Ia tak mampu melanjutkan pertandingan setelah mengalami cedera kaki usai berbenturan dengan pemain lawan. Varane kemudian digantikan Xabi Alonso.

Direktur Klub Real Madrid Emilio Butragueno mengatakan bek berusia 20 tahun itu belum bisa dipastikan kondisinya. "Kita tunggu pemeriksaan lebih lanjut. Ia mengalami cedera kaki," kata Butragueno dilansir Canal Plus, Ahad (12/5).

Pelatih Real Madrid, Jose Mourinho, tidak mau menduga-duga dengan apa yang akan dikatakan tim medis. Namun ia menilai cedera Varane terlihat cukup serius. "Bisa dikatakan dia tidak akan bermain untuk laga final. ini. Bahkan dia kemungkinan absen pada dua atau tiga laga tersisa Madrid di musim ini," kata Mourinho dilansir laman resmi klub.

Pelatih berjuluk The Special One itu mengaku tidak risau. Ia mengatakan masih memiliki banyak opsi pemain yang bisa menggantikan posisi bek berpaspor Prancis tersebut. Meski begitu, Mourinho merasa sedikit kecewa karena kemungkinan besar tidak bisa memainkan bek andalannya itu di partai final.

"Tapi tidak perlu didramatisir. Ada solusi untuk masalah ini," ujarnya.

Varane memang tengah menjadi salah satu pemain kesayangan Mourinho. Varane yang didatangkan pada Juni 2011, secara perlahan mampu menggusur keberadaan Pepe di barisan pertahanan Los Blancos. Musim ini, Varane sudah 19 kali dimainkan sebagai starter.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement