Ahad 26 May 2013 07:00 WIB

Heynckes: Lewandowski Akan Susul Goetze

Striker Borussia Dortmund, Robert Lewandowski, melakukan selebrasi 'empat jari' usai mencetak gol keempatnya ke jala Real Madrid di leg pertama babak semifinal Liga Champions di BVB Stadium, Dortmund, Rabu (24/4).
Foto: Reuters/Kai Pfaffenbach
Striker Borussia Dortmund, Robert Lewandowski, melakukan selebrasi 'empat jari' usai mencetak gol keempatnya ke jala Real Madrid di leg pertama babak semifinal Liga Champions di BVB Stadium, Dortmund, Rabu (24/4).

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pelatih Bayern Muenchen Jupp Heynckes mengungkapkan kemungkinan Robert Lewandowski bergabung dengan klubnya musim depan. Usai membawa Bayern memenangkan Liga Champions 2012/2013, platih yang akan digantikan Pep Guardiola itu mengatakan striker asal Polandia itu tak akan menunggu terlalu lama untuk bergabung dengan Bayern.

"Kami telah memenangkan liga dengan keunggulan 25 poin. Saya kira tidak akan ada tim yang akan memainkan musim sekonsisten ini di level tertinggi. Saya yakin pengganti saya akan bisa melatih sebuah tim yang sangat siap sepert ini," ujar Heynckes seperti dilansir Guardian.

"Apalagi Mario Goetze akan bergabung dengan kami. Saya kira Robert Lewandowski juga tidak akan menggantung kami terlalu lama," ungkap pelatih yang juga memenangkan Liga Champions bersama Real Madrid tahun 1998 tersebut.

Pernyataan tersebut diperkuat dengan kabar yang mengatakan Lewandowski akan diundang dalam perayaan Bayern. Manajer Arsenal Arsene Wenger yang menjadi komentator di stasiun televisi Prancis bahkan mengatakan Lewandowski telah resmi berkostum Bayern musim depan.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement