REPUBLIKA.CO.ID, SENTANI -- Ketua Panitia Musda Persidafon Dafonsoro, Frits Yom, mengatakan manajemen baru klub Persidafon berencana akan melakukan penggantian pelatih.
"Tidak hanya pelatih yang rencananya diganti, tetapi para pemain pun juga akan diganti," kata ketua panitia yang juga merupakan Ketua PSSI (Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia) Kabupaten Jayapura itu di Sentani, Selasa.
Selain penggantian pelatih, setiap pelatih yang dipanggil manajemen harus menyiapkan seluruh biodata, catatan prestasi serta rekam jejaknya selama menjadi pelatih. "Pelatih tersebut juga harus menyiapkan program bagi Persidafon dalam jangka panjang," ujarnya.
Frits mengungkapkan tujuan dari program yang disiapkan oleh pelatih yang dipanggil manajemen adalah agar Persidafon tahu akan melangkah kemana. Pasalnya, anggaran yang digunakan oleh Persidafon adalah uang rakyat sehingga harus jelas peruntukannya.
"Karena menggunakan uang rakyat, sehingga tidak bisa jalan sembarangan,'' katanya. ''Karena itu, harus ada program yang jelas.''