Rabu 05 Jun 2013 22:19 WIB

Latihan Perdana Arjen Robben Cs di GBK Tertutup

Arjen Robben
Foto: Reuters/Michaela Rehle
Arjen Robben

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim nasional Belanda telah melakukan latihan perdana sekaligus uji coba lapangan Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (5/6) malam. Sayangnya, latihan De Oranje tertutup sehingga tidak bisa diintip oleh umum. 

Manajemen tim nasional Belanda 'mengusir' mereka yang tidak berkepentingan termasuk para wartawan dari pinggir lapangan. Latihan ringan perdana Robin van Persie di Stadion Utama Gelora Bung Karno cukup sulit diintip.

Sebelumnya pelatih tim nasional Belanda, Louis van Gaal menyampaikan latihan perdana memang ringan karena para pemainnya masih jetlag. "Kami masih jetlag karena terbang selama 16 jam. Jadi hanya latihan ringan saja malam ini,' kata Van Gaal. 

Latihan perdana finalis Piala Dunia 2010 ini berlangsung kurang lebih 90 menit. Di luar stadion, fans De Oranje berteriak memanggil nama para pemain Belanda. 

Sejak turun dari bus, nama Arjen Robben, Wesley Sneijder dan Robin van Persie paling dielukan fans yang yang sangat antusias di luar stadion.  

Van Persie terlihat melambaikan tangannya ke arah fans ketika mendengar namanya dipanggil. Jepretan foto pun tiada hentinya menerangi luar stadion.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement