Selasa 02 Jul 2013 10:29 WIB

Gubernur Berharap Prestasi Sepak Bola Papua Bangkit

Para pemain Persipura Jayapura.
Foto: ligaindonesia.co.id
Para pemain Persipura Jayapura.

REPUBLIKA.CO.ID, JAYAPURA -- Gubernur Provinsi Papua, Lukas Enembe, berharap prestasi olahraga khususnya sepak bola di daerahnya bisa kembali bangkit seperti pada Era 1970-an hingga 1990-an.

"Saya berharap musyawarah daerah PSSI Provinsi Papua dan memilih pengurus baru, sehingga prestasi sepak bola Papua bisa kembali bangkit dan bersinar seperi tempo dulu," kata Gubernur Lukas dalam sambutanya yang dibacakan oleh Wakil Gubernur Provinsi Papua Klemen Tinal saat membuka Musda PSSI Papua di Jayapura, Selasa (2/7).

Mantan Bupati Kabupaten Puncak Jaya itu menyampaikan bahwa olahraga sepak bola merupakan olahraga yang merakyat, baik tua-muda, laki-perempuan, semua orang Papua tahu dan menggemari sepak bola.

Sementara prestasi olahraga, khususnya sepak bola, di Papua belakangan ini dinilai menurun, bahkan prestasi tim sepak bola PON Papua beberapa waktu lalu hanya sampai di semifinal, dan hanya tim atau klub kebanggaan Persipura Jayapura yang saat ini tengah berjaya.

"Prestasi PON Papua hanya sampai semifinal. Sepak bola kita belakangan ini menurun, padahal dana yang dikucurkan tidak sedikit. Hanya Persipura yang sedang kita banggakan meraih hasil positif dan jika Persipura serius bisa mengunci gelar juara musim ini," katanya.

Gubernur Lukas mengatakan bahwa dari tim kebanggaan Persipura, banyak pemain dan orang Papua pada umumnya dikenal hingga dikancah nasional bahkan di Asia. "Persipura telah membuat banyak prestasi, kita harus buat sepak bola Papua seperti itu. Kembali berjaya seperti pada masa lampau," katanya.

Terkait kemunduran prestasi olahraga sepak bola, Gubernur Lukas menduga ada oknum-oknum tertentu di kepengurusan PSSI Papua yang sengaja menjadikan sebagai tempat mengais rezeki. Sehingga hal itu perlu dilakukan perubahan yang mendasar dan tentunya harus disesuaikan dengan visi-misi kami yakni Papua Bangkit, Mandiri dan Sejahtera.

"Saya harap dalam Musda PSSI Papua ini, yang muda bisa menjadi pemimpin. Dan yang tua-tua bisa mengalah dengan menjadi pendamping agar bisa memberikan sejumlah masukan dan arahan," katanya.

Selain itu, Gubernur Lukas juga meminta kepada pengurus PSSI Papua yang terpilih nanti bisa ikut mendukung program agar Papua bisa menjadi tuan rumah PON pada 2020 nanti. "Saya beharap dalam pemilihan pengurus nanti bisa berjalan baik, dan juga organisasi ini bisa ditata dengan bijak. Dan mari dukung rencana Papua sebagai tuan rumah Pon Papua 2020," tutupnya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement