Rabu 10 Jul 2013 05:03 WIB

Timnas U-23 Bawa 18 Pemain ke Singapura

Rep: Satria Kartika Yudha/ Red: Fernan Rahadi
Rahmad Darmawan
Foto: Republika/Prayogi
Rahmad Darmawan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim nasional sepak bola U-23 dipastikan hanya akan membawa 18 pemain untuk melakoni laga uji coba melawan Singapura di Stadion Jalan Besar, Sabtu (13/7).

Pelatih timnas U-23 Rahmad Darmawan sebelumnya memanggil 21 pemain untuk dibawa ke Singapura. Namun empat pemain terpaksa dicoret dengan alasan terbentur kompetisi dan cedera.

Salah satu pemain yang dicoret adalah pemain Persipura Jayapura, Nelson Alom. Ia tidak bisa memenuhi panggilan timnas karena sedang mengalami cedera.

"Saya dapat pengganti Nelsom, yaitu pemain Pelita Bandung Raya M. Syaifudin dari PBR," kata pelatih yang akrab disapa RD.

"Dengan tambahan satu itu, maka kami akan membawa 18 pemain ke Singapura,"  tambah dia.

Para pemain Garuda Muda dijadwalkan berkumpul pada hari ini. Mereka pun akan langsung menggelar latihan di Lapangan Sutasoma 77, Halim Perdana Kusuma pukul empat sore.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 15 10 4 1 20 10 34
2 Persib Bandung Persib Bandung 14 9 5 0 25 15 32
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 15 7 5 3 22 13 26
4 Persija Persija 15 7 4 4 21 6 25
5 Bali United Bali United 14 7 3 4 21 8 24
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement