REPUBLIKA.CO.ID, GDANSK -- Neymar melakoni debutnya membela Barcelona saat klubnya menghadapi klub Polandia, Lechia Gdansk, dalam laga uji coba pramusim pada Selasa (30/7). Neymar dan Lionel Messi menjadi berita utamanya dalam laga yang berkesudahan imbang 2-2 tersebut.
Neymar (21) turun dari bangku cadangan menggantikan Alexis Sanchez ketika pertandingan tersisa sepuluh menit lagi. Pemain bintang yang didatangkan dari Santos dengan nilai transfer 49 juta poundsterling itu turun dengan mengenakan jersey nomor 11.
Neymar belum diturunkan saat empat gol tercipta dalam pertandingan tersebut. Tuan rumah dua kali memimpin lewat gol Jaroslaw Bieniuk (menit 14) dan Piotr Grzelczak (menit 50).
Sergi Roberto menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit 25. Messi, yang musim lalu mencetak 46 gol dan mengukir rekor 91 gol pada 2012, menjadi penyelamat timnya.
Golnya pada menit 57 menyelamatkan Barcelona dari kekalahan atas Lechia Gdansk.