Rabu 04 Sep 2013 16:39 WIB

Karier Saint Iker Kian Terancam

Rep: Erik Purnama Putra/ Red: Mansyur Faqih
Iker Casillas
Foto: guardian.co.uk
Iker Casillas

REPUBLIKA.CO.ID, HELSINKI -- Keputusan pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti mencadangkan Iker Casillas di dua laga La Liga Spanyol membawa imbas buruk. Meski pelatih Vicente Del Bosque tetap memanggil Casillas ke timnas Spanyol, namun posisinya sebagai kiper utama sepertinya bakal diambil alih. 

Pada Piala Konfederasi pada bulan lalu, Del Bosque memberikan kepercayaan penuh kepada Saint Iker. Namun, sekarang kondisinya lain. Tidak pernah bermain sejak posisinya direbut Diego Lopez pada Januari lalu membuat pelatih tersukses di Negeri Matador itu tampak berpikir ulang untuk menjadikan Casillas sebagai kiper utama.

Dilaporkan AS, Rabu (4/9), di pusat latihan La Furia Roja, tampak Casillas tidak dimasukkan ke dalam skuat utama. Meski baru bersifat latihan uji coba, Del Bosque malah mempercayakan posisi penjaga gawang kepada Victor Valdez. Selama sesi itu, Casillas malah berlatih bergantian dengan kiper ketiga, Pepe Reina. Hal itu jelas merupakan ancaman bagi kariernya.

Penyerang Alvaro Negredo turut mengomentari situasi yang dihadapi Casillas. Ia paham situasi yang dihadapi kiper berusia 32 tahun tersebut tidak menguntungkan. Karena di klub kiper dengan 149 caps itu selalu menjadi penghias bangku cadangan. Ia pun meminta agar Casillas dapat membuktikan kapasitasnya dengan bermain baik agar masa depannya tetap cemerlang.

"Saya tahu Iker adalah kiper dengan kemampuan hebat, tapi pelatih harus memutuskan. Apa pun keputusannya, kami harus menghormatinya," kata pemain Manchester City itu.

Juara bertahan Piala Dunia itu tengah mempersiapkan diri menghadapi Finlandia di lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2014 di Olympic Stadium, Helsinki, Sabtu (7/9) dini hari WIB. Empat hari kemudian, timnas Spanyol menggelar laga uji coba melawan Chile di Stade de Geneva.

Negredo yang selama latihan diposisikan sebagai ujung tombak utama menilai, timnas Spanyol sangat beruntung memiliki tiga penjaga gawang dengan kualitas mumpuni. Karena itu, ia bakal bermain maksimal agar timnya bisa meraih kemenangan.

Meski tidak mudah, ia optimis lantaran kekuatan Spanyol layak ditakuti lawan. "Kami punya kualitas hebat, jadi sangat penting meraih kemenangan (melawan Finlandia)."

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement