Senin 23 Sep 2013 17:56 WIB

Transfer Kaka ke AC Milan Tak Gratis

Rep: Erik Purnama Putra/ Red: Fernan Rahadi
Riccardo Kaka, Ac Milan
Foto: Youtube
Riccardo Kaka, Ac Milan

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN — Sehari menjelang penutupan bursa transfer pada 2 September lalu, Real Madrid resmi melepas Kaka ke AC Milan. Dalam kesepakatan itu, dilaporkan Milan tidak perlu mengeluarkan dana sepeser pun untuk bisa membawa pulang Pemain Terbaik Dunia 2007 itu. Hal itu jelas keuntungan bagi Rossoneri lantaran ketika dilepas ke Madrid pada 2009, Kaka dihargai 65 juta euro atau sekitar Rp 991 miliar.

 

Namun La Gazzetta dello Sport, Senin (23/9), mempublikasikan, ada syarat lanjutan terkait kepindahan Kaka untuk memperkuat Diavolo. Jika Milan mampu mengakhiri posisi di tiga besar klasemen Serie A Liga Italia mereka harus membayar 3 juta euro (Rp 45,7 miliar) ke Madrid. Posisi ketiga adalah batas terakhir sebuah klub bisa meraih tiket ke Liga Champions lewat jalur play-off.

 

“Real Madrid dapat menerima pembayaran untuk Kaka tergantung posisi akhir Milan di Liga Italia,” kata Presiden Florentino Perez di sidang umum klub pada akhir pecan lalu sebagaimana dilaporkan Football Italia.

 

Sayangnya, Kaka kini harus bergulat kembali dengan cedera yang rutin menghampirinya ketika merumput di Santiago Bernabeu. Ia baru sekali memperkuat Milan ketika melawan Torino pada pekan ketiga. Ia diturunkan sejak menit pertama oleh pelatih Massimiliano Allegri dan ditarik keluar pada menit ke-70 menit.

Klasemen Liga Italia 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 13 9 2 2 20 11 29
2 Atalanta Atalanta 13 9 1 3 34 18 28
3 Inter Inter 13 8 4 1 31 17 28
4 Fiorentina Fiorentina 13 8 4 1 27 17 28
5 Lazio Lazio 13 9 1 3 28 14 28
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement