Kamis 10 Oct 2013 13:40 WIB

MU Bidik Gelandang Muda Derby County

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Fernan Rahadi
Will Hughes
Foto: myevertonnews.com
Will Hughes

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Baru berusia 18 tahun, namun sudah menjadi salah satu pemain andalan di skuat Derby County, nama Will Hughes terus disebut-sebut tengah diincar oleh sejumlah klub ternama Inggris. Usai Liverpool, kini giliran Manchester United yang dikabarkan terus memantau gelandang timnas Inggris U21 tersebut.

Hughes dianggap sebagai salah satu bakat muda terbaik yang berlaga di Divisi Championship pada musim ini. Meski baru berusia 18 tahun, tapi Hughes mampu membuktikan diri sebagai salah satu pemain andalan The Rams, julukan Derby County.

Memulai karier di tim junior Derby County, Hughes sukses menembus tim utama The Rams pada awal musim 2011/2012, tepatnya saat usianya baru menginjak 16 tahun. Bermain selama tiga musim, Hughes telah mengemas 54 caps untuk Derby County di semua ajang. Bahkan pada musim ini, dari semua laga yang telah dilakoni Derby County di semua ajang, pengoleksi 10 caps untuk timnas Inggris level usia itu terlibat di 15 laga.

Penampilan impresif Hughes ini pun membuat sejumlah klub top Inggris terus memantau perkembangannya. Liverpool sempat disebut-sebut terus melakukan pendekatan terhadap Derby County terkait kemungkinan kepindahan Hughes pada bursa transfer musim dingin Eropa, Januari nanti. Namun, The Reds agaknya memiliki pesaing kuat.

Seperti dilansir Dailymail, pelatih Manchester United, David Moyes, mulai melirik Hughes sebagai salah satu pembelian pemain United di jendela transfer pemain tengah musim, Januari mendatang. Agaknya, Moyes terinspirasi dengan keberhasilan United mengembangkan bakat Adnan Janjuzaj, winger berusia 18 tahun asal Belgia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement