Ahad 03 Nov 2013 13:02 WIB

Soo Adekwagh Pesepakbola Wanita dengan Gol Tercepat

Rep: Rezkyjaramaya / Red: M Irwan Ariefyanto
Soo Adekwagh
Foto: AP
Soo Adekwagh

REPUBLIKA.CO.ID, Soo Adekwagh tercatat sebagai pesepakbola wanita yang berhasil mencetak gol tercepat hanya dalam waktu 22 detik saja. Gelandang tim nasional Nigeria itu menciptakan gol fantastisnya dalam pertandingan Piala Dunia Wanita U-17 melawan Korea Selatan pada 30 Oktober 2008 lalu.  Nigeria berada di Grup D bersama dengan Korea Selatan, Inggris, dan Brasil.

Bermain di hadapan 11.500 penonton di Stadion Wellington, Selandia Baru, tim nasional Nigeria memberikan gebrakan di babak pertama. Adekwagh menerima bola dan langsung melepaskannya ke arah gawang lawan. Kiper Korea Selatan, Lee Hyo Ju terkejut dengan tembakan yang tiba-tiba tersebut dan tidak mampu mencegah bola yang bergulir memasuki gawangnya.

Pertandingan saat itu dimenangkan oleh Nigeria dengan skor akhir 2-1, namun tim tersebut tersingkir di babak penyisihan grup setelah kalah dari Inggris dan menuai hasil imbang dengan Brasil. Sementara, Korea Selatan berhasil menjadi pemenang grup, namun mereka dikalahkan oleh Amerika Serikat di babak pertama.

Adekwagh berhasil memecahkan rekor baru sebagai pencetak gol tercepat dalam sejarah pesepakbola wanita. Sebelumnya, pemain asal Swedia, Lena Videkull mencetak gol tercepat dalam waktu 30 detik pada 1991. Adekwagh saat ini bermain untuk Bayelsa Queens, salah satu klub sepakbola wanita paling sukses di Nigeria. Pada 2010, Adekwagh membawa timnya menuju final Piala Dunia Wanita U-20.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement