Sabtu 09 Nov 2013 19:16 WIB

Torehan Sejarah Nigeria di Piala Dunia U-17

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Mansyur Faqih
Peta Nigeria.
Foto: BBC
Peta Nigeria.

REPUBLIKA.CO.ID, ABU DHABI -- Stadion Mohamed Bin Zayed menjadi saksi sejarah keperkasaan timnas Nigeria U-17. Tim berjuluk the Eaglets itu sukses membungkam Meksiko U-17, 3-0 di partai puncak Piala Dunia U-17, Jumat (8/11) waktu setempat.

Kemenangan ini sekaligus mengantarkan timnas Nigeria U-17 sebagai negara paling sukses di gelaran Piala Dunia U-17 sejak turnamen kategori umur itu menjadi agenda resmi FIFA pada 1985.

Titel Piala Dunia U-17 2013 ini menjadi raihan trofi keempat timnas Nigeria U-17 di sepanjang keikutsertaan mereka. Sebelumnya, Nigeria juga menjadi yang terbaik di ajang Piala Dunia U-17, tepatnya pada gelaran 1985, 1993, dan 2007. 

Nigeria mampu melewati torehan tim raksasa Brasil yang baru mengumpulkan tiga trofi Piala Dunia U-17. Pencapaian Nigeria di Uni Emirat Arab, tempat dilangsungkannya gelaran Piala Dunia U-19, pun terbilang impresif.

Tampil meyakinkan sejak fase grup, tim besutan Manu Garba itu dengan mudah melewati hadangan pesaingnya. Termasuk saat membekap juara bertahan, Meksiko, 6-1 di partai pembuka grup F. Di partai final, Nigeria pun kembali berhadapan dengan Meksiko. Tanpa kesulitan, Nigeria mampu melewati adangan Meksiko tersebut. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement