Kamis 05 Dec 2013 00:42 WIB

Minim Gol, Berbatov Pertimbangkan Tinggalkan Fulham

Dimitar Berbatov
Foto: Reuters/Nigel Roddis
Dimitar Berbatov

REPUBLIKA.CO.ID, SOFIA -- Penyerang Fulham Dimitar Berbatov akan mempertimbangkan untuk meninggalkan klub Liga Utama Inggris tersebut pada bursa transfer Januari, kata agennya pada Rabu.

Pemain internasional Bulgaria Berbatov (32), hanya mencetak satu gol di liga pada musim ini dan media Inggris melaporkan bahwa ia ingin pergi, di mana klub Turki Trabzonspor tertarik merekrut pemain depan ini.

"Tentu saja Berbatov tidak bahagia lagi di Fulham dan ia tidak dalam kemampuan terbaiknya saat ini. Anda dapat dengan mudah melihatnya jika Anda menyaksikan pertandingan-pertandingan mereka musim ini," kata Emil Danchev kepada Reuters.

"Ia telah menghabiskan banyak waktu di Inggris dan ia sangat menyukai negara itu. Namun jika ia mendapat tawaran bagus dari negara lain, ia siap mempertimbangkannya."

Berbatov didatangkan Fulham dari Manchester United sebelum awal musim lalu, dan ia menyarangkan 15 gol liga pada musim pertamanya di Craven Cottage.

Catatan golnya telah mengering musim ini, di mana Fulham berada di zona degradasi di liga setelah hanya meraih tiga kemenangan dan mencatatkan 11 gol dari 13 pertandingan.

Fulham akan menjamu Tottenham Hotspur, bekas klub Berbatov, pada Rabu malam yang merupakan pertandingan pertama Rene Meulensteen sebagai pelatih setelah sesama pria Belanda Martin Jol dipecat pada Minggu, menyusul kekalahan 0-3 dari West Ham United sehari sebelumnya.

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 11 9 1 1 21 15 28
2 Manchester City Manchester City 11 7 2 2 22 9 23
3 Chelsea Chelsea 11 5 4 2 21 8 19
4 Arsenal Arsenal 11 5 4 2 18 6 19
5 Nottingham Forest Nottingham Forest 11 5 4 2 15 5 19
sumber : Antara/Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement