REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Hampir di setiap laga pra-musim yang dilakoni, ban kapten Arema selalu melingkar di lengan Ahmad Bustomi. Pemain asal Karangploso itu dipilih manajemen dan tim pelatih untuk memimpin skuat Singo Edan di lapangan tentu atas pertimbangan banyak faktor.
General Manager Arema, Ruddy Widodo, mengatakan senioritas di atas lapangan menjadi alasan utama Bustomi terpilih sebagai kapten Arema.
"Apalagi Bustomi juga anak Malang, walau sebelumnya sempat bermain untuk Mitra Kukar," kata Ruddy seperti dikutip dalam laporan Wearemania.
Pemain yang akrab disapa Cimot itu diharapkan bisa menjadi teladan bagi pemain lainnya. Ruddy pun yakin bahwa Cimot mampu mengemban tugas yang tak ringan tersebut.
"Dia harus mampu memberi contoh di luar dan di dalam lapangan. Saya rasa dia sanggup," katanya.
Selain telah memilih Cimot sebagai kapten tim, pelatih dan manajemen Arema juga telah menentukan urutan wakil kapten. Kurnia Meiga, Victor Igbonefo dan Cristian Gonzales siap menjadi kapten kala Ahmad Bustomi tak bermain.