Kamis 23 Jan 2014 04:56 WIB

Kepindahan Mata ke MU Segera Diumumkan?

Rep: Wahyu Syahputra/ Red: Yudha Manggala P Putra
Juan Mata
Foto: chelseafc.com
Juan Mata

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Kepindahan gelandang Chelsea, Juan Mata ke Manchester United kabarnya hanya tinggal menunggu pengumuman resminya saja.

Sky Sport pada Kamis (23/1) melaporkan Mata sudah sepakat dengan mahar yang ditawarkan Setan Merah, yakni sebesar 45 juta poundsterling. Laporan ini mengutip pernyataan pakar sepakbola asal Spanyol Guillem Balague pada akun twitternya. 

''Semua sepakat. Juan Mata akan menjadi pemain Manchester United. 45 juta poundsterling. Semua akan diumumkan segera,'' tulis Balague.

Pemain Spanyol berusia 25 tahun tersebut bergabung dengan Chelsea dari Valencia pada tahun 2011. Ia disebut-sebut mulai resah sejak Jose Mourinho menangani tim. 

Selain jarang diturunkan, ia kabarnya sering dikritik Mou mengenai sikapnya dan permainannya di lapangan. Menurut Balague, musim ini dan sekarang, Juan sudah siap untuk melanjutkan karirnya bersama The Red Devils di Old Trafford.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement